SEKRETARIS PERUSAHAAN
FREDERICK ROMPAS
Warga Negara Indonesia (WNI), meraih gelar Sarjana Ekonomi (S1) dari Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi dan Keuangan Perbankan Indonesia, dengan jurusan Perbankan. Mengawali karir di bidang Perbankan dilanjutkan dengan bekerja di BPPN. Pernah menjabat sebagai posisi top manajemen sekaligus merangkap sebagai Corporate Secretary di Perusahaan Terbuka.
Pada tanggal 13 Mei 2019 bergabung dengan PT Bank Capital Indonesia Tbk sebagai Kepala Divisi Corporate Secretary, Investor Relation, Corporate Planning & Communication, dan telah mengikuti berbagai pelatihan di bidang Keuangan dan perbankan, serta telah mendapatkan Sertifikasi Manajemen Risiko (BSMR) - Level 4 dan Level 5.
PT Bank Capital Indonesia Tbk
Menara Jamsostek, Lantai 6
Jalan Gatot Subroto Kav. 38
Jakarta Selatan 12710
Telp : (021) 27938989
Fax : (021) 27938900
Email : frederick.rompas@bankcapital.co.id